BLANTERVIO103

Improvisasi: Cahaya dan Salju: 12 - Conrad Aiken

Improvisasi: Cahaya dan Salju: 12 - Conrad Aiken
7/02/2020
Conrad Aiken 
Improvisasi: Cahaya dan Salju: 12



Berapa kali kita disela tepat di saat aku akan mengarang sebuah cerita untukmu!
Suatu ketika karena kita tiba-tiba melihat seekor kunang-kunang menyalakan lentera hijaunya di antara dahan-dahan pohon cemara.
Menakjubkan! Sungguh menakjubkan!
Ia membuat tenda cahaya sendiri baginya di kegelapan.
Satu waktu karena kita melihat kilat ungu berlari mengerut ke puncak gunung yang biru, -
Kita dengar debam guntur berdentum di atas kita
Dan butiran-butiran air menetes di jendela,
lalu kita berlari dan melihat hujan mengisi awan yang goyah melintasi rumput panjang di lapangan!
Atau di lain waktu karena kita menyaksikan bintang, tergelincir dengan mudahnya dari langit dan jatuh, jauh sekali, di antara bukit-bukit gelap pinus;
Atau karena kita melihat seekor kadal merah tua melesat di rerumputan yang dingin.
Hal-hal ini menyela kita dan membuat kita takjub;
Dan cerita-ceritaku, apapun itu, tak pernah tersampaikan.
Sesosok peri, menjalin bunga aster dan tertawa?
Seorang putri berambut emas yang terjebak di jaring laba-laba?
Kisah cinta dari masa lalu?
Suatu hari, saat kita akan memulainya lagi,
tepat ketika kita mengucap nada manis yang pertama,
kematian itu sendiri yang akan menyela kita.



-Penerjemah: Nila Hapsari

MARI BERBAGI:
Editor

TAMBAHKAN KOMENTAR

5700840368070671462