Sándor Tatár (1963)
PUISI TIDAK PERNAH MEMECAHKAN MASALAH APA PUN
Kau jelita
kau memang jelita
Datanglah musim panas
Merayakan kita
saatnya membaca sajak hingga subuh tiba
saatnya hama-hama keluar
saatnya di kantung tidur bercinta liar
Pada musim panas dunia berhenti berputar
Hari-hari
menggenang seperti telur pecah di atas tepung terigu
Kemudian sesuatu mungkin terjadi
(dan bagi seseorang mungkin sebaliknya yang terjadi)
Sepuluh ribu burung migrasi membentur langit
Lupakan kata-kataku
Lupakan kata-katamu
Dan jangan berdamai dengan dirimu
tentang apa pun
-Apa pun tidak bergantung pada kata. Tak pernah pada kata.
Sumber: Michael Castro dan Gabor G. Gyukies, 2001: 129.
Penerjemah: Cecep Syamsul Hari