BLANTERVIO103

Attila Jozsef (1905-1937)

Attila Jozsef (1905-1937)
9/20/2020

Attila Jozsef (1905-1937)

Attila Jozsef lahir di Budapest, 11 April 1905. Kumpulan puisi pertamanya muncul pada 1922. Masuk Universitas Szeged mengambil jurusan sastra Perancis dan Hongaria namun dipaksa keluar karena puisinya yang revolusioner, "Dengan Hati yang Murni". 

Ia melanjutkan studinya di Wina dan Paris hingga kembali ke Budapest pada 1927. Ia keluar dari Partai Komunis pada 1930, dan menulis karya-karya terbaiknya sampai ia memutuskan bunuh diri dengan membiarkan tubuhnya digilas kereta api di Balatonszárszó pada 3 Desember 1937. 

Umumnya tak diakui pada masa hidupnya, József dihormati pada era komunis 1950an sebagai "penyair proletarian" agung Hongaria dan menjadi penyair Hongaria terbesar Abad ke-20 yang terkenal di mancanegara. Patung Attila Jozsef banyak dijumpai di berbagai tempat di Hongaria. Namanya juga diabadikan di museum dan universitas di Hongaria.

(disarikan dari berbagai sumber)

MARI BERBAGI:
Editor

TAMBAHKAN KOMENTAR

5700840368070671462